Bila kita memasak pasti membutuhkan bumbu. Apalagi saat akan masak sayur berkuah Bumbu untuk sayuran ada yang cukup dirajang atau diiris, namun ada pula yag memerlukan dihaluskan. Nah untuk menghaluskan bumbu anda biasanya memilih pakai blender atau diuleg pakai cobek. Semua ada kelebihan dan kelemahannya.
Kalau saya, saat memasak dengan porsi yang banyak dan ingin mempersingkat waktu, biasanya bumbu diblender . Tapi kalau hanya untuk masak hidangan sendiri, saya cukup menghaluskan bumbu menggunakan cobek. Apalagi kalau pas nyambel, tanpa diuleg dengan cobek., pasti mas bojo komplain. :)
Katanya, "Kok nggak mambu tanganmu ?" (Ealah jari-jari segedhe pisang kepok ini ternyata sing dikangeni kalau pas nyambel :)). Mosok sampai segitu hafalnya thoyo yo... Kan jadi malu. Hiks.
Dalam mengolah bumbu bila menggunakan cobek untuk menghaluskannya akan terasa lebih sedap alias tak sepo karena saat menekan bumbu seperti bawang putih, bawang merah atau cabai akan mengeluarkan sejenis minyak atau sarinya, itulah yang membuat lebih sedap. Tapi kalau diblender otomatis bahan tersebut kurang mengeluarkan sarinya dan tak mengeluarkan bau khas dari masing-masing bumbu.
Memang kalau bumbu diblender, bisa lebih banyak menampung bumbu- bumbu. Kalau cobek jumlahnya hanya terbatas. Apalagi kalau punyanya cobek kecil seperti diriku ihihihihi...
Lalu bagaimana menyiasati agar rasa bumbu tak beda jauh antara diuleg dan diblender. Bila ingin membelender bumbu, sebaiknya jangan menambahkan air. Hal ini akn menyebabkan bumbu jadi agak langu bila ditumis. Atau tumis bumbu sebelum diblender. Blenderlah bumbu menggunakan minyak secukupnya saja. Hanya agar mempercepat lembut saja.
Bila kita menguleg bumbu di cobek terkadang bila tergesa-gesa dan kurang kuat menekannya, bumbu kurang halus . Tapi aroma dari bahannya masih terjaga. Sedangkan untuk mempertahankan aroma saat bumbu diblender dan mempercepat halusnya, saya potong bumbu jadi kecil-kecil atau saya keprek biar aromanya keluar saat diblender.
Semua tergantung dari kita, bila pengin cepat menghaluskan bumbu dengan jumlah yang banyak ya tinggal blender saja. Kalau hanya untuk masak sehari-hari ya pilih dihaluskan pakai cobek. Pssst mau ingin lebih praktis lagi beli saja bumbu yang cepat saji, tinggal plung jadi. Tapi kan kita nggak tahu ada bahan pengawetnya atau tidak. Kalau menghaluskan bumbu sendiri, tanpa tambahan pengawet dan sesuai dengan selera kita.Monggo, bumbu mau diblender atau diuleg pakai cobek tinggal pilih saja sesuai dengan mantabnya hati.
Kalo banyaaaak banget aku milih blender mba hihihihi...kemeeeng eh ngulek :D
ReplyDelete