Ketika Anakku Wisuda Daring SMK Telkom Malang Angkatan 27

Wisuda daring SMK Telkom angkatan 27


 Tahun 2020 - 2021 merupakan tahun istimewa bagi anakku Lantip. Baru sekolah 1,5 tahun di SMK Telkom Malang, terdampak pandemi Corona 19. Tahu-tahu lulus saja.

Dimulai libur karena anak kelas 3 UN, hingga akhirnya sekolah daring dan Juli tahun 2021 lulus. Bagai 1,5 tatap muka dengan teman baru, tahu-tahu lulus.

Harapannya dulu sekolah di SMK Telkom bisa merasakan wisuda di hotel seperti kakak-kakak kelasnya tak dapat terwujud. Wisuda tahun ini tetap daring. Satu lagi harapan Lantip, ada acara Galasesa tahun ini juga tak ada. Semua karena pandemi Corona, tak dibolehkan adanya kerumunan. Sedikit kecewa sih, namun setidaknya saat kelas 1 pernah merasakan serunya pentas Galasesa dengan mendatangkan artis lokal Ihsan Sekuter.

Namun demi kesehatan dan penyebaran virus corona, maka hati seprang Ibu tak terlalu kecewa amat/ Saya syuuri saja. Dibalik semua ini malah ada hikmahnya. Yaitu lebih hemat dan bisa melakukan aktvitas lain sambil menyimak acara wisuda.

 Tahun ini merupakan wisuda daring ke-2 yang diadakan SMK Telkom Malang. 

Kalau tahun 2020, wisuda kakak kelasnya, Lantip didapuk sebagai tim editing dan scoring untuk acara wisuda daring SMK Telkom. Maka tahun ini Dia hanya sebagai koordinator Ikrar Siswa SMK Telkom. 

Terkadang sharing dengan panitia wisuda terutama adik-adik Osis tentang editing dan scoring . Di SMK Telkom, kalau sudah kelas 3 biasanya sudah tidak bisa menjadi kepanitiaan apa pun.

Kostum wisuda memakai jas, baju putih dan berdasi. Lantip memakai jas Bapake, dasi dari Yang Kung. Sebelumnya berencana sewa jas atau jahit jas. Tapi saat bongkar lemari, Saya nemu jas Bapak e saat masih bujang dulu. Ya sudah dicoba dulu, eh kok pas. Tinggal dicuci dan disetrika serta semprot pewangi .

Lantip hanya disuruh mengumpulkan video dengan kostum yang sudah ditentukan, menelangkupkan kedua tangan di depan dada.  Katanya Video ini nanti untuk pas pemanggilan nama yang diwisuda.



Ketika hari wisuda tiba, Lantip dan Saya  hanya menyimak live dari youtube. Enak juga tanpa dandan, dan anak belum mandi, tinggal menyimak di depan laptop. Saya pun tak terlalu ribet cari kostum apa. Kalau off line, jangan-jangan bajuku formal untuk acara resmi sudah nggak muat semua. Sebab selama pandemi nambah berat badanku karena seneng ngemil.

 Yang dibutuhkan saat wisuda daring adalah jaringan internet yang kenceng. Walau hanya live di Youtube, dan tentunya dengan absen komentar, biar tahu kalau menyimak.  Wisuda ini tak memakai toga ala Mahasiswa.Semua dibikin sedehana, yang penting khidmat.

Selepas memberikan komentar, Saya  nyambi nyapu,ngepel bahkan masak. Giliran nama anak dipanggil baru di depan laptop, cuma pengin screen shoot buat kenangan saja. Wisuda daring yang luar biasa nyamannya. hehehehe.

Alhamdulilah wisuda daring SMK Telkom Malang 2021 ini, lancar tanpa kendala. Semoga wisuda ini menjadi memory indah dan tak terlupakan karena tak seperti wisuda Off line .

No comments:

Post a Comment